Cara Setting Kuota 4G Saja Pada Smartphone

809 views

Cara Setting Kuota 4G Saja Pada Smartphone

Saat artikel ini ditulis, saya menulisnya menggunakan sambungan data internet simpati 4G. Saat itu memang data internet smartphone cuma tersisa khusus untuk jaringan 4G saja, dan untuk jaringan 3G/H+ sudah habis. Alhasil, supaya saya bisa internet, maka harus mensetting jaringan yang aktif 4G Only, jika sinyal berubah ke 3G/H+ otomatis internet tidak bisa.

Jadi, caranya gimana?

Untuk itulah saya membagikan artikel ini, supaya teman-teman bisa tau caranya mensetting sinyal 4G only, jadi teman-teman bisa menghabiskan/menggunakan paket khusus kuota 4G.

Cara Setting Kuota 4G Saja Pada Smartphone

Pada tutorial ini, saya menggunakan smartphone Asus Zenfone 2.

Cara Pertama

Cara Setting Kuota 4G Saja Pada Smartphone

  • Ketik *#*#4636#*#* pada dialpad
  • Pilih Informasi Telepon
  • Kemudian scrool kebawah, dan ubah ke LTE Only (Agar hanya jaringan LTE/4G saja yang diaktifkan).

Jika ingin mensetting normal, ubah ke TD-SCDMA, GSM/WCDMA dan LTE.

Cara Kedua

Cara Setting Kuota 4G Saja Pada Smartphone

  • Buka Settings, Lainnya, kemudian pilih Jaringan selular
  • Pilih Jenis jaringan yang dipilih, pada smartphone ASUS Zenfone 2 tidak ada pilihan 4G Only, maka dari itu hanya bisa menggunakan cara pertama. Tetapi jika ada pilihan LTE Only/4G Only silakan dipilih.

*Tampilan settingan pada setiap smartphone bisa saja berbeda.

Nah, jadi begitulah caranya supaya kita bisa menggunakan kuota 4G dan sinyal 4G tetap on terus, tidak berubah lagi ke 3G/H+/HSDPA/EDGE/GPRS.

Panduan ini sangat cocok untuk teman-teman yang hanya menggunakan kuota 4G Only atau Paket Kuota 4G, atau sulit muncul sinyal 4G, dan Cara Mensetting 4G Online Smartphone Android.

Semoga tutorial Cara Setting Kuota 4G Saja Pada Smartphone mudah diterapkan dan berhasil, jika teman-teman ada pertanyaan, atau punya tips lain, silakan berikan pendapatmu ya!

Terimakasih.

Android Internet Networking Smartphone tips

Penulis: 
author
Admin yang suka main internet dikasur, Jadilah kasurnet.com.

Posting Terkait