Buat kamu yang akan beli Xiaomi Yi Action Camera, dan masih bingung tentang Garansi, berikut ini kita akan coba bahas contoh-contoh kartu garansi yang beredar untuk produk yi action camera. Sebenarnya kamu bisa langsung membeli yi action di toko kamera, dan langsung menanyakan garansi yang ditawarkan, karena biasanya setiap toko bisa saja memberikan garansi yang berbeda-beda.
Oke, beberapa hal yang harus kamu ketahui tentang Garansi Xiaomi Yi Action Camera di Indonesia
- Rata-rata Xiaomi Yi Action Camera hanya menggunakan garansi distributor, blm pernah dijumpai garansi resmi dari xiaomi, kecuali ke China.
- Durasi garansi beragam, ada penjual yang memberikan garansi 1 Bulan, 3 Bulan, 6 Bulan, dan 12 Bulan.
- Ketentuan garansi xiaomi yi action camera sama seperti gadget pada umumnya, yaitu bisa diproses jika kesalahan pabrik, bukan human error.
Kartu Garansi Xiaomi Yi Indonesia
Berikut ini adalah beberapa daftar kartu garansi yang pernah saya temui
Bagaimana cara claim garansi yi camera?
Disetiap kartu garansi, akan ada petujuk cara melakukan claim garansi, selain itu juga kartu garansi biasanya menyertakan lokasi Service Center.
Silakan langsung menghubungi contact yang tertera di Kartu Garansi.
Buat teman-teman yang ingin mendapatkan informasi, tutorial, tips dan trick seputar action cam, kunjungi aja situs Kameraaksi.com
Baiklah, itulah informasi seputar Kartu Garansi Xiaomi Yi Indonesia, Semoga info ini bermanfaat.