Membuat Hotspot Dengan Virtual Router

827 views

Membuat jaringan hotspot menggunakan Virtual Router sama seperti halnya menggunakan software-software lainnya, Seperti Connectifity, Mhotspot, dan lain-lain. Yang membedakan adalah tampilan yang sangat simpel, tidak banyak pengaturan yang membedakan.

Virtual Router adalah sebuah software Open Source(Gratis) yang bisa digunakan untuk membuat hotspot atau jaringan wifi dari komputer, Sehingga perangkat lainnya bisa terhubung dalam sbuah jaringan yang dibagikan oleh komputer yang menggunakan software virtual router. Software ini sudah mendukung sistem operasi Windows 7, 8, 8.1.

Membuat Hotspot Dengan Virtual Router

Keuntungan membuat jaringan hotspot dengan komputer

  1. Dapat membagi jaringan internet dari komputer, Sehingga gadget atau perangkat lain bisa terhubung dengan jaringan internet.
  2. Biaya untuk pembelian perangkat internet tentu akan lebih murah. Karena kita hanya memanfaatkan software opensource.
  3. Bisa digunakan banyak orang.

Baca juga : Cara Menggunakan Layanan Wifi.id Gratis

Tutorial Membuat Hotspot Dengan Virtual Router

  1. Download software Virtual Router
  2. Install software Virtual Router, Kemudian buka.
  3. Isi Network Name(SSID) dengan nama jaringan wifi yang akan dibuat.
    Isi Password dengan password wifi yang akan dibuat agar tidak digunakan sembarangan orang.
    Isi Shared Connection dengan jaringan yang akan dibagikan. Misal Modem 3g.
  4. Klik Start Virtual Router untuk memulai.
    Klik Stop Virtual Router untuk menghentikan.

Hotspot dengan software virtual router pun sudah berhasil dibuat.

Pertanyaan yang mungkin akan ditanyakan

  1. Dimana saya bisa dapatkan software Virtual Router?
    https://virtualrouter.codeplex.com/
  2. Apakah software virtual router berbayar?
    Open source atau Gratis.
  3. Apakah ada software lain untuk membuat Hotspot dengan komputer?
    Connectifity, Virtual Router, Mhotspot, dan lain-lain. Silakan cari di Internet.
  4. Jika ada pertanyaan lain silakan komentar, akan kami coba untuk bantu cari solusi.

Semoga bermanfat, jangan lupa bagikan ya..

Internet Networking open source wifi

Penulis: 
author
Admin yang suka main internet dikasur, Jadilah kasurnet.com.

Posting Terkait