Halo teman-teman kasurnet.com, kali ini saya akan berbagi video Unboxing EPPOS Mini Thermal Printer EP5802AI Bluetooth. Jadi, beberapa waktu yang lalu saya beli mini thermal printer seharga sekitar -+ 600rb yang rencana akan saya gunakan untuk print nota/invoice toko online jualan saya.
Saya membeli printer tipe EP5802AI karena support untuk aplikasi kasir iReap Lite/iReap Pro, selain itu juga harga mini printer ini sangat terjangkau dibanding dengan merk/tipe lain yang sejenis fungsinya.
Unboxing EPPOS Mini Thermal Printer EP5802AI Bluetooth
Fitur Mini Thermal Printer EP5802AI :
- Bisa mencetak ukuran kertas thermal 58mm.
- Dimensi kertas maksimal 40mm.
- Kecepatan tinggi dan bersih.
- Menggunakan battery power lithium electricity, bisa digunakan 5-6 hari.
- Otomatis mati, hidup dan hemat daya.
- Ukuran kecil, ringan, kinerja handal, mudah dalam penggunaan.
- Mendukung multi bahasa.
- Hemat penggunaan, tidak perlu tinta atau tempat tinta.
- Support QR code and barcode
- 1500mah battery
Spesifikasi Mini Thermal Printer EP5802AI :
Paket yang didapat :
- 1 Bluetooth Printer
- 1 Adapter
- 1 USB cable
- 1 thermal paper roll
- 1 User Manual
- 1 CD for Driver
Daftar aplikasi yang support mini thermal printer ep5802ai :
- iReap POS Lite
- Nuna Cashier
- Simpim
- PPOB Bukopin
- PPOB BRI (Kios BRI)
- Feather POS Restaurant
- MobileTopUp (Duta Pulsa)
- Pawoon
- D-OPS
- Advantage Mobile POS Lite
- Pinter Bluetooth (Untuk print Text)
- Kasir Toko Portable
- BPM – Mesin Kasir Android POS
- Bee Laundry
Cara penggunaan Mini Thermal Printer EP5802AI :
Untuk panduan cara penggunaan, rencana nanti akan saya buatkan artikel khususnya serta akan saya buat video panduannya.
Baiklah, untuk kali ini sekian dulu untuk postingan Unboxing EPPOS Mini Thermal Printer EP5802AI Bluetooth, semoga bisa bermanfaat untuk teman-teman yang sedang membutuhkan informasi artikel ini.
Silakan tinggalkan komentarnya ya, dan terimakasih.
Android Bluetooth Printer Review toko online